Breaking News

Rabu, 16 November 2022

Bus Terbakar Saat Lewat di Ruas Jalan Tol Semarang

 


SEMARANG — Sebuah bus mengalami kecelakaan dan terbakar di ruas Jalan Tol Semarang Km 425.200, Jatingaleh, Kota Semarang, Kamis (17/11/2022) pagi. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan, itu walaupun insiden terbakarnya bus itu sempat membuat arus kendaraan yang melintas di Tol Semarang-Solo menjadi tersendat.

Kasatlantas Polrestabes Semarang, AKBP Sigit, mengatakan kejadian bus terbakar di ruas Tol Semarang itu terjadi sekitar pukul 09.15 WIB. Belum diketahui secara pasti penyebab bus tersebut terbakar. Kendati demikian, ada dugaan bus terbakar akibat korsleting pada mesinnya.
Sigit menambahkan bus mengalami kebakaran saat melaju dari arah barat menuju ke timur. Tiba-tiba di lokasi kejadian, bus mengeluarkan api hingga harus menepi.



“Melaju dari arah Manyaran [barat] menuju ke Jatingaleh [timur]. Diduga terjadi korsleting pada kelistrikan di kendaraan hingga menyebabkan kebakaran,” jelas Sigit saat dihubungi Solopos.com, Kamis siang.

Sigit memastikan tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan bus yang kebakaran di ruas tol Semarang itu.


Sigit menegaskan kondisi saat tidak ditemukan korban jiwa maupun luka berat. Hanya menyisahkan kerugian materiil pada badan bus. Sopir bernama Riswanto, 39, warga Subah, Kabupaten Batang, juga dilaporkan dalam kondisi selamat.


“Laka [kecelakaan] ringan [tidak ada korban jiwa]. Tapi, bus berwana putih itu kondisinya rusak parah karena seluruh bodinya terbakar,” jelas Sigit.

Foto-foto bus yang mengalami kebakaran di ruas tol Semarang, Jatingaleh, ini juga sempat viral setelah beredar di media sosial. Hal itu dikarenakan kondisi bus yang terbakar terlihat cukup parah.


Kondisi bus hampir seluruhnya terbakar dan menyisakan kerangka bodi. Bus juga terlihat hangus dan berubah warnanya menjadi hitam pekat akibat dilahap si jago merah.er-Sumber:solopos



Tidak ada komentar:

Posting Komentar